Resep Klappertaart yang Enak dan Lembut, Begini Cara Membuatnya

Cocok pula untuk acara-acara spesial

Klappertaart, kue khas Manado ini disebut telah hadir sejak masa penjajahan Belanda. Rasanya yang enak dan lembut lumer di mulut. Siapa pun yang memakannya bisa langsung jatuh cinta, lho!

Kalau beli di luar, biasanya dipatok dengan harga mahal. Nah, mending bikin sendiri biar lebih hemat dan bisa makan sepuasnya. Yuk, simak resep dan cara membuat klappertaart berikut ini!

1. Bahan-bahan yang dibutuhkan

Resep Klappertaart yang Enak dan Lembut, Begini Cara Membuatnyainstagram.com/kirana_cake

Membuat klappertaart memang butuh cukup banyak bahan untuk membuat isi dan topping-nya. Berikut bahan-bahan yang harus disiapkan.

Bahan dasar:

  • 500 ml susu cair
  • 150 ml air kelapa muda
  • 3 sendok makan tepung terigu
  • 2 sendok makan tepung maizena
  • 2 butir kuning telur
  • 180 gram gula pasir
  • 50 gram kismis
  • 1 buah kelapa muda
  • 100 gram mentega dilelehkan
  • garam secukupnya
  • rhum secukupnya
  • 10 cup aluminium foil

Bahan topping:

  • 2 butir putih telur
  • 50 gram gula pasir
  • kismis secukupnya
  • almond secukupnya
  • ekstrak vanila
  • bubuk kayu mani

2. Cara membuat klappertaart

Resep Klappertaart yang Enak dan Lembut, Begini Cara MembuatnyaYoutube.com/nadyacookingcom

Begini membuat bahan dasarnya:

  1. Campurkan susu cair dan air kelapa muda dalam satu wadah. Aduh hingga merata.
  2. Tuang 3/4 isi campuran tersebut ke dalam panci dan panaskan dengan api kecil.
  3. Tuang gula pasir dan 1/2 sendok teh garam dalam panci, aduk hingga larut.
  4. Masukkan kuning telur, tepung maizena, dan tepung terigu ke dalam 1/4 campuran susu serta air kelapa muda sisanya. Aduk hingga merata.
  5. Saring adonan tersebut.
  6. Tuang adonan ke dalam panci berisi susu yang dipanaskan dengan api sedang.
  7. Aduk terus menerus hingga mengental.
  8. Masukkan daging buah kelapa muda dalam panci.
  9. Tuang mentega yang telah dilelehkan dalam panci dan aduk hingga mengental.
  10. Matikan api kompor dan masukkan kismis dalam panci.
  11. Tambahkan rhum secukupnya supaya wangi.
  12. Siapkan wadah cup aluminium foil dan tuang adonan ke dalamnya.

Baca Juga: Resep Pisang Goreng Pasir yang Lebih Krispi, Teman Ngeteh yang Asyik

3. Cara membuat topping

https://www.youtube.com/embed/7Hn7KRWqUD8

Selanjutnya, kita bikin topping-nya:

  1. Tuang ekstrak vanila secukupnya dan gula pasir ke dalam adonan putih telur.
  2. Gunakan mixer untuk mencampur adonan tersebut. Mix hingga berwarna putih dan mengental.
  3. Tuang adonan tersebut di atas klappertaart yang telah dimasukkan di cup aluminium foil.
  4. Taburkan bubuk kayu manis, kismis dan kacang almond di atasnya.
  5. Panggang kurang lebih 15 menit hingga bagian atasnya telihat kecoklatan.

Sensasi lumer klappertaart akan bikin lidah kamu ketagihan, lho!

Download aplikasi resep masak Yummy App untuk mendapatkan beragam referensi bahan makanan dan masakan sesuai dengan selera kamu, lengkap dengan cara memasaknya hanya di Google Play Store dan App Store.

Baca Juga: Resep Membuat Klepon Ubi Ungu, Kenyal dan Lembutnya Lumer di Lidah

yummy-banner

Topik:

  • Dewi Suci Rahayu
  • Antonius Putu Satria

Berita Terkini Lainnya