Kamu Penggemar Cokelat? Jangan Sampai Gak Mampir ke 7 Kota Ini!

Mau borong semuaaa!

Siapa sih yang gak suka olahan cokelat? Gak cuma bikin kita ketagihan, cokelat mampu memperbaiki suasana hati. Walaupun berpotensi menimbulkan sakit gigi, buat yang malas gosok gigi, dan diabetes kalau mengonsumsinya terlalu banyak. Tapi, siapa pun tidak bisa menafikan kenyataan bahwa yang namanya cokelat memang sangatlah nikmat.

Kalau kamu pencinta cokelat dan berkesempatan bertandang ke luar negeri, wajib hukumnya mengunjungi kota-kota yang dinobatkan sebagai surganya cokelat versi Oyster.com ini:

1. Brussel

Kamu Penggemar Cokelat? Jangan Sampai Gak Mampir ke 7 Kota Ini!infohostels.com

Kota di Belgia ini punya salah satu ciri khusus pada cokelat yang mereka produksi. Brussel memiliki cokelat yang sangat manis, bahkan salah satu yang paling manis di dunia. Wajar, ibu kota Belgia itu memang sudah lama menjadikan cokelat sebagai komoditas primadona, tepatnya sejak abad ke-17. Sekadar informasi, cokelat Pralin dilahirkan di sana pada 1912.

2. Zurich

Kamu Penggemar Cokelat? Jangan Sampai Gak Mampir ke 7 Kota Ini!dcrainmaker.com

Berbeda dengan Brussel, Zurich memiliki cokelat yang agak lain. Karena di Zurich, cokelat yang diproduksi toko-toko atau rumah-rumah di sana mengandung susu. Namun ternyata, garis generasi produksi cokelat di Zurich tidak jauh dengan cokelat yang diproduksi di kota Brussel, sehingga ada persamaan “DNA” berupa rasa yang anak mirip.

3. Barcelona dan Madrid

Kamu Penggemar Cokelat? Jangan Sampai Gak Mampir ke 7 Kota Ini!seduniatravel.com

Dua kota ini tak cuma terkenal dengan sepakbolanya, tapi juga dengan pabrik cokelat serta  hasil produksinya yang amat kreatif. Jika dibandingkan dengan Brussel dan Zurich, Barcelona punya cokelat yang jauh lebih eye-catching karena beraneka warna. Pertama kali kota ini memproduksi cokelat secara intensif yakni pada 1780, sedikit lebih terlambat dari Zurich. Akan tetapi, kini keduanya sudah bersaing dengan cukup ketat.

Baca juga: Terjawab! Ini yang Terjadi Pada Otak Saat Cokelat Lumer di Mulut Kita

4. Oaxaca

Kamu Penggemar Cokelat? Jangan Sampai Gak Mampir ke 7 Kota Ini!laviezine.com

Sedikit berbeda dengan beberapa kota di Eropa, sebuah kota di Mexico, yakni Oaxaca, punya cara unik dalam mengolah biji kakao. Masyarakat setempat lebih menyukai mengolah cokelat menjadi topping minuman, misalnya dicampur dengan susu maupun kemudian ditambahkan dengan cengkeh dan rempah. Kapan mereka mulai mengolah cokelat? Mengejutkan, kota Oaxaca sudah mengolahnya 1.100 tahun sebelum Masehi.

5. Paris

Kamu Penggemar Cokelat? Jangan Sampai Gak Mampir ke 7 Kota Ini!chocolatetour.fr

Sebagai salah satu sentra kuliner dan mode fashion di seluruh dunia, tak heran rasanya jika Paris punya pasokan cokelat yang luar biasa melimpah. Kota ini punya spesialisasi mengombinasikan cokelat menjadi olahan seperti pastry dan makanan lain. Jadi jangan heran jika kue-kue di kota Paris, punya rasa cokelat yang bisa dibilang sempurna.

6. London

Kamu Penggemar Cokelat? Jangan Sampai Gak Mampir ke 7 Kota Ini!notonthehighstreet.com

London punya cokelat yang sebetulnya kualitasnya tidak jauh berbeda dengan kota-kota lainnya di Eropa. Yang membuat cokelat khas London berbeda adalah lekatnya identitas dan budaya kota terpadat di Inggris itu. Makanya, tak jarang jika cokelat-cokelat yang diproduksi di sana akan merepresentasikan bagian kota London, seperti cokelat jam Big Ben atau cokelat berbentuk bis tingkat ala kota London. Cocok banget nih kalau dibuat oleh-oleh.

7. San Francisco

Kamu Penggemar Cokelat? Jangan Sampai Gak Mampir ke 7 Kota Ini!ghirardelli.com

Kota San Fransisco bisa dibilang merupakan pusat cokelat termewah di dunia dan Domingo Ghirardelli adalah sosok yang bertanggung jawab membawa budaya makan cokelat ke San Fransisco 160 tahun yang lalu. Buat kalian yang belum mengenalnya, Ghirardelli adalah pendiri Ghirardelli Chocolate Company pada 1852, yang dalam sejarah tercatat sebagai pabrik cokelat tertua ketiga di Amerika Serikat.

Baca juga: 12 Manfaat Cokelat yang Terbukti Khasiatnya Secara Ilmiah

yummy-banner

Topik:

Berita Terkini Lainnya