Kekinian, Kafe Gudetama Bertema Telur Malas Ini Bikin Gemas!

Si malas yang bikin kenyang

Gudetama merupakan salah satu karakter khas Negeri Sakura produksi Sanrio. Gudetama digambarkan sebagai sebuah telur yang malas dan tanpa hasrat.

Sebelum adanya Gudetama, Sanrio telah menghasilkan beberapa karakter lainnya seperti Hello Kitty dan Keroppi. Sama halnya seperti karakter sebelumnya, Gudetama juga telah dirilis dalam kafe tematik yang begitu menggemaskan.

Gudetama pertama kali resmi menjadi kafe tematik di Jepang

Kekinian, Kafe Gudetama Bertema Telur Malas Ini Bikin Gemas! explodingbelly.com

Pertama kali kafe Gudetama berdiri pada 2015 di pusat Osaka, Jepang. Sesuai konsepnya, kafe ini menampilkan segala corak Gudetama, mulai dari interior hingga eksterior.

Kamu akan merasa gemas berada di sini dan tak akan henti-hentinya untuk mengambil foto. Tak hanya desain bangunannya saja, makanannya juga disajikan dengan sangat menggemaskan.

Kekinian, Kafe Gudetama Bertema Telur Malas Ini Bikin Gemas! foodandfeast.com

Kamu akan melihat karakter gudetama dalam berbagai makanan seperti, gude takoyaki, gude sen, es krim, milkshake, dan banyak lainnya. Harganya bervariasi mulai dari Rp 60 ribu hingga Rp 150 ribu.

Kalau kamu merasa kurang puas, pihak kafe juga menyediakan toko  merchandises di depan. Semuanya tampak lucu dan serasa ingin dibawa pulang semua.

Baca juga: Jangan Salah Pilih, Ternyata 7 Keju Ini Gak Baik buat Kesehatan Lho!

Jika terlalu jauh, datang saja ke kafe Gudetama di Singapura

Kekinian, Kafe Gudetama Bertema Telur Malas Ini Bikin Gemas! goodhousekeeping.com

Setelah menghadirkan kafe tematik yang cantik ala hello kitty, Singapura kembali hadir dengan gudetama. Lokasinya berada di Suntec City Mall dengan konsep yang tak kalah menggemaskan. 

Tentunya, hal ini akan membuatmu lebih mudah dan hemat dibandingkan harus terbang ke Jepang. Sama halnya dengan konsep di Jepang, kafe ini mempunyai segala macam tentang gudetama mulai dari desain kafe hingga makanannya. 

Kekinian, Kafe Gudetama Bertema Telur Malas Ini Bikin Gemas! foodandfeast.com

Walau pun kamu bukan penggemar gudetama, tapi kafe ini tetap saja layak untuk kamu kunjungi. Tak hanya menghadirkan pilihan makanan dan minuman kekinian, rasanya dijamin akan membuatmu puas.

Setidaknya kamu harus rela menunggu 30 menit untuk antre meja. Untuk penyajian menu utama dibutuhkan waktu sekitar 45 menit dan minuman atau dessert  hanya sekitar 10 menit.

Semoga saja ke depannya, produk dari Sanrio ini akan hadir di Indonesia. Semua terlihat menggemaskan dan asyik untuk dikunjungi, ya?

Baca juga: 15 Kuliner Lezat Khas Aceh yang Harus Kamu Cicipi Sekali Seumur Hidup

yummy-banner

Topik:

Berita Terkini Lainnya