6 Kuliner Jogja yang Pedasnya Bikin Kepala Kesemutan

Gudeg mercon!

Apa sih yang mau kamu cari di Jogja? Selain obyek wisatanya yang berlimpah, ragam kulinernya juga sangat banyak. Tak hanya gudeg atau bakpia saja yang bisa kamu temukan di kota Pelajar ini, melainkan ada kuliner spesial yang pecintanya tak kalah banyak, yakni kuliner pedas.

Lalu, apa aja sih makanan Jogja yang rasa pedasnya paling diakui oleh para pecinta kuliner? Berikut daftarnya!
 

1. Sate Petir Pak Nano.

6 Kuliner Jogja yang Pedasnya Bikin Kepala Kesemutanfoody.id

Mungkin sudah banyak yang tahu kuliner satu ini. Ya, Sate Petir Pak Nano yang sudah ada sejak 1984 ini pedasnya dari dulu sampai sekarang memang tak pernah berubah. Bahkan saking pedasnya, rasanya bikin kepala kesemutan dan keringat bercucuran.

Untuk level pedasnya kamu bisa pilih sesuai kemampuan, mulai dari level PAUD hingga profesor. Namun bagi kamu yang tak terlalu kuat makan pedas, lebih baik pilih level rendah saja atau yang tidak pedas sama sekali. Nah kalau kamu belum pernah coba makan ke sini, mampirlah saat datang ke Jogja di alamat Jl. Ring Road Selatan, No, 90, Tirtonirmolo, Kasihan, Bantul, Yogyakarta.

2. Oseng-Oseng Mercon Bu Narti.

6 Kuliner Jogja yang Pedasnya Bikin Kepala Kesemutanpegipegi.com

Bisa dibilang, warung Bu Narti ini sebagai pelopor oseng-oseng mercon di Jogja. Ia sudah berjualan kuliner pedas ini sejak tahun 1998 dan sampai sekarang pecintanya makin banyak saja. Oseng mercon adalah tumisan daging sapi bercampur dengan lemaknya, kemudian dimasak dengan bumbu cabai rawit yang pedasnya bikin nagih banget. Kalau mau coba sensasi pedasnya oseng-oseng mercon Bu Narti, datang saja ke Jalan Ahmad Dahlan Yogyakarta. Warung lesehan ini buka dari pukul 17.00 WIB hingga 23.00 WIB.

3. Sambel Welut Pak Sabar.

6 Kuliner Jogja yang Pedasnya Bikin Kepala Kesemutanamrantrans.com

Sudah pernah coba makanan ini? Kuliner belut memang menjadi salah satu kekhasan Jogja, kamu bisa temukan juga di Pusat Kuliner Belut di Jalan Godean. Namun kalau kamu ingin mencoba sensasi lain dari kuliner belut, kamu perlu nih cobain sambel welut Pak Sabar.

Lokasinya ada di Jl. Imogiri Barat, Km. 6, Tamanan, Bantul. Di sini kamu bisa temukan menu oseng belut, welut goreng dan sambel welut yang ketiganya sudah menjadi andalan warung Pak Sabar. Namun yang paling bikin kita nangis kepedasan adalah oseng belut dan sambel belutnya. Memasaknya juga masih menggunakan kayu bakar, jadi rasa sedapnya sangat khas.

4. Entok Slenget Kang Tanir.

6 Kuliner Jogja yang Pedasnya Bikin Kepala Kesemutanlimakaki.com

“Slenget” berarti menyambar dalam bahasa Jawa. Ini pula yang disuguhkan Pak Mustanir dalam hidangan entoknya yang pedesnya menyambar lidah. Namun olahan daging entok Kang Tanir berbeda, tekstur dagingnya sangat empuk dan tidak amis dengan kuah tongseng yang pedesnya bikin kita gobyos berkeringat. Lokasi warungnya ada di Pasar Pules, Dusun Pules Lor, Desa Donokerto, Turi, Sleman.

5. Gudeg Mercon Bu Tinah.

6 Kuliner Jogja yang Pedasnya Bikin Kepala Kesemutanjajanjogja.com

Ya, Gudeg Mercon Bu Tinah memang sangat populer di Jogja. Bahkan saking populernya tak sedikit artis Ibukota yang pernah makan di sini seperti Lola Amaria dan Alm. Julia Perez. Gudeg Bu Tinah memang berbeda dengan gudeg pada umumnya. Kalau biasanya gudeg didominasi dengan rasa manis, gudeg Bu Tinah rasanya pedas dan bikin nagih.

Kalau kamu mau ke sini harus sabar mengantre. Lokasinya ada di Jl. Asem Gede, Kranggan. Gudeg Bu Tinah buka dari pukul 21.00 WIB hingga habis. Untuk teman bersantap disediakan gorengan, ayam, sate daging dan beberapa lauk lain.

6. Sop Merah.

6 Kuliner Jogja yang Pedasnya Bikin Kepala Kesemutanjajanjogja.com

Suka makan sop? Kali ini sopnya berbeda, kalau biasanya kamu sering menemukan sop dengan kuah bening, kali ini sopnya berkaldu merah merona. Namun tenang saja, warna merah ini cabai dengan beragam bumbu halusnya. Rasanya tak perlu diragukan lagi, pedas banget.

Lokasinya ada di Jl. Kolonel Sugiyono No.74, Brontokusuman, Mergangsan, Yogyakarta. Warung sop merah buka dari siang hingga malam. Namun biasanya pukul 21.00 WIB sudah habis karena tiap harinya diserbu pelanggan hingga antre panjang.

Nah, itulah tadi  kuliner pedas di Jogja yang wajib kamu coba. Jangan ngaku pecinta kuliner pedas deh, kalau belum coba makanan tadi. 

Nara Yana Photo Verified Writer Nara Yana

Dog lover

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya