7 Kafe Kece di Surabaya yang Paling Asyik Buat Nongkrong Atau Belajar

Ada Wi-Fi dan nyaman lagi

Penat sama tempat belajar biasanya, entah di kampus atau di kos? Tak heran, hal ini membawa mahasiswa atau pelajar kabur ke kafe yang bisa menyegarkan pikiran. Sekarang, sudah banyak sekali kafe-kafe keren yang bikin nyaman. Gak heran heran kalau kita kadang malah lebih betah di kafe daripada di rumah.

Nah, sebagai referensinya, berikut kafe-kafe tematik keren di Surabaya yang bisa kamu kunjungi. Kamu bisa sekalian refreshing di tengah kepenatan kuliah atau bekerja.

1. ANTLER CABIN Caffeine Curator

7 Kafe Kece di Surabaya yang Paling Asyik Buat Nongkrong Atau Belajarinstagram.com/antlercabin

Kafe dengan nuansa serba kayu ini membawa pengunjungnya pada suasana ketenangan. Suasana kafe ini sangat cocok untuk sekedar chit chat pribadi bersama teman atau kerja tugas saat ingin menyendiri. Koneksi Wi-Fi pun menjadi nilai plus tersendiri. Antler Cabin ada di jalan Raya Darmo Permai 2 No. 16. Khusus hari Rabu, kafe ini tutup ya, guys!

2. Monopole Coffee Lab

7 Kafe Kece di Surabaya yang Paling Asyik Buat Nongkrong Atau Belajarinstagram.com/monopolecoffeelab

Atmosfer damai dan nyaman akan kamu rasakan saat berkunjung ke kafe Monopole Coffee Lab. Suasana modern dan cantik juga menghiasi dekorasi kafe ini. Menu makanan yang disediakan harganya berkisar 15 hingga 50 ribu rupiah. Sedangkan, minuman di kafe ini dijual dengan harga kisaran 20 hingga 30 ribu rupiah. Tepat berada di jalan Raya Darmo Permai I/38. Kafe ini tutup setiap hari Senin ya, guys!

3. Kudos Cafe

7 Kafe Kece di Surabaya yang Paling Asyik Buat Nongkrong Atau Belajarlaurangelia.com

Suasana romantisme sengaja dipertontonkan kepada pengunjung kafe Kudos saat menginjak di tangga menuju lantai dua. Kafe ini sering dikunjungi oleh remaja Surabaya yang sedang kerja kelompok atau bercengkerama bersama sahabat. Kafe ini ada di Pakuwon Square AK 2 No 3. Nah, setiap hari Selasa kafe ini tutup.

4. Briosse Bistro

7 Kafe Kece di Surabaya yang Paling Asyik Buat Nongkrong Atau Belajarinstagram.com/briossebistro

Interior yang eksotis dan modern disediakan di af Briosse Bistro dengan sentuhan hangat. Tema rumah di lantai tiga kafe ini siap memanjakan hari-hari para pengunjung dengan menu makanan berat kisaran harga 50 hingga 90 ribu rupiah. Sedangkan, minuman di kafe ini dipatok dengan harga 15 hingga 30 ribu rupiah. Yuk ke alamat di jalan HR Muhammad 27-29.

Baca Juga: Prinsip Mulia Para Mahasiswa Mandiri yang Sibuk Kuliah dan Kerja Part Time

5. Cailano Speciality Coffee & Shao Kao

7 Kafe Kece di Surabaya yang Paling Asyik Buat Nongkrong Atau Belajarinijie.com

Dua lantai di kafe ini dapat kamu gunakan sebagai tempat refreshing. Simpel dan terkesan bersih, para pengunjung pun dibuat nyaman. Pemandangan dedaunan juga dipertontonkan. Menu yang disediakan pun dipatok dengan harga di bawah 50 ribu rupiah. Cocok banget buat pelajar dengan kantong hemat. Kafe ini terletak di jalan Klampis Jaya No. 43Kompleks Ruko Milenia, Surabaya.

6. Noach Cafe

7 Kafe Kece di Surabaya yang Paling Asyik Buat Nongkrong Atau Belajarfoody.id

Kafe ini menyediakan tempat cukup luas untuk pengunjungnya. Selain luas, tempat ini menyediakan kawasan indoor dan outdoor. Selain itu, ada juga ruang VIP untuk pengunjung. Kamu bisa menyediakan budget 150 hingga 200 ribu rupiah untuk ke kafe ini. Kafe ini ada di jalan Pregolan no 4.

7. One Pose Cafe

7 Kafe Kece di Surabaya yang Paling Asyik Buat Nongkrong Atau Belajarinstagram.com/amandakohar

Sesuai namanya, kafe ini cocok buat foto dengan berpose cantik. Karena latar belakang yang lucu dan menggemaskan, tak jarang remaja Surabaya berkunjung ke kafe ini. Menu yang disediakan pun di bawah 50 ribu rupiah. Kafe dengan dominan boneka ini berada di Puncak Permai Street III No 23A. Setiap hari Minggu kafe ini tutup.

Saat bosan, tujuh kafe di atas cocok menjadi pilihan pelepas penatmu, guys.

Baca Juga: 11 Kafe di Jogjakarta yang Paling Cozy Buat Ngerjain Tugas, Wi-Fi Dijamin Aman!

yummy-banner

Topik:

Berita Terkini Lainnya