Mantap, Inilah 5 Pentol Hits Surabaya yang Wajib Kamu Coba!

Rugi gak cobain!

Warga Surabaya pasti sudah gak asing lagi dengan kuliner satu ini. Ya, pentol sering dijadikan camilan di kala lapar namun tidak ingin menyantap makanan berat.

Nah, harganya yang terbilang murah juga menjadi alasan kuliner pentol menjadi favorit kalangan mahasiswa dan pelajar di Surabaya. Berikut ini adalah lima pentol ala Surabaya yang wajib kamu coba. Sensasinya bikin nagih! 

1. Pentol Gila.

Mantap, Inilah 5 Pentol Hits Surabaya yang Wajib Kamu Coba!facebook.com/PentolGilaaaPeddesnyaCettarrMembahana

Mampir ke Lantai 3 Royal Plaza Surabaya, kamu pasti menemukan Pentol Gila yang cabangnya sudah dimana-mana. Kedai satu ini memang menyajikan pentol dengan citarasa pedas yang nagih banget.

Nah, Pentol Gila menyuguhkan pentol dengan berbagai isian seperti ranjau (cabai), keju, hingga telur puyuh dengan berbagai level kepedasan. Menariknya, kedai pentol ini menyediakan topping yang beragam mulai dari bubuk cabe, katsu, keju, saos sambal dan sambal gila.

Yuk, buruan cobain!

2. Pentol Pedes Sidoarjo.

Mantap, Inilah 5 Pentol Hits Surabaya yang Wajib Kamu Coba!instagram.com/nonikchubby

Kamu yang tinggal di Sidoarjo pasti gak asing dengan pentol satu ini. Berlokasi di Jalan Pondok Jati, Sidoarjo, pentol ini dikenal sebagai pentol dengan tingkat kepedasan maksimal.

Selain rasanya yang pas di lidah, kamu tidak perlu mengeluarkan kocek besar karena harga per bijinya 500 rupiah saja. Pentol yang super menggoda ini buka dari jam 2 siang hingga 8 malam, guys!

3. Pentol Meleleh.

Mantap, Inilah 5 Pentol Hits Surabaya yang Wajib Kamu Coba!imgaram.com

Cukup mengeluarkan 500 rupiah saja per biji, kamu sudah bisa menikmati pentol meleleh di Jl. Raya Wisma Tropodo Blok AA No. 4, Waru, Sidoarjo ini. Isi pentol di kedai satu ini sangat beragam, seperti original, keju, mercon (cabe rawit), sosis, dan jamur.

Menariknya lagi, kamu akan disuguhkan dengan varian saus seperti mayonaise, cabe segar, saus cabe, dan bumbu barbeque. Wah, juara deh!

4. Pentol Goyang Lidah Cempaka.

Mantap, Inilah 5 Pentol Hits Surabaya yang Wajib Kamu Coba!instagram.com/makanmasak

Musim hujan saat ini memang cocok nyamil pentol hangat di sore hari. Bagi kamu mahasiswa Universitas Kristen Petra Surabaya, pasti tahu dong Pentol Goyang Lidah Cempaka yang selalu nongkrong tepat di sebrang kampus.

Jangan heran, di jam makan siang, gerobak pentol ini dipenuhi antrian warga Siwalankerto, Surabaya yang sudah menjadi pelanggan setiap harinya. Kamu sudah bisa menikmati lezatnya pentol dengan kocek Rp 5.000 saja, lho.

Nah, jangan sampai kehabisan karena pentol satu ini biasanya tutup di siang menjelang sore hari!

5. Pentol Edan Suncity Mall.

Mantap, Inilah 5 Pentol Hits Surabaya yang Wajib Kamu Coba!Koko Buncit via instagram.com/pentoledan_suncitymall

Jika kamu lagi malam mingguan di Mall Sun City, kamu wajib mampir ke Food Court, ke arah kedai Pentol Edan. Sensasi pentol satu ini memang gak bikin kamu berhenti ngunyah.

Kedai ini menjual pentol dengan berbagai varian level seperti level edan (tidak pedas), edan banget (pedas sedang), dan super edan (pedas). Kalau mau lebih puas, kamu bisa pilih menu edan jumbo. Menariknya, kamu bisa tambah topping mozarella grill lho!

Hayo, kalau kamu lebih suka pentol nomor berapa guys?

Fransisca Stefanie Chandra Photo Verified Writer Fransisca Stefanie Chandra

a dreamer

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya