Makan Ini di Tengah-tengah Jam Sibukmu, Dijamin Konsentrasi dan Energimu Makin Bertambah!

Kamu pasti gak percaya dengan nomor 15

Pernah mengalami gagal fokus yang tidak disengaja atau stress? Bisa jadi karena nutrisi yang dikonsumsi tubuhmu itu kurang. Namun kabar baiknya, ada makanan dan minuman yang fungsinya tidak hanya menambah energi tubuhmu, tapi juga membuat kamu lebih berkonsentrasi.

1. Air Putih

Makan Ini di Tengah-tengah Jam Sibukmu, Dijamin Konsentrasi dan Energimu Makin Bertambah!Sumber Gambar: mencegahpenyakit.com

Ada air putih? Minuman ini memang gak boleh ditinggalin sama sekali. Air putih sangat baik untuk tubuh. Minum air putih bisa meningkatkan natrium dan zinc dalam tubuhmu yang berfungsi untuk menyeimbangkan cairan tubuh dan menjaga fungsi saraf otak.

2. Coklat

Makan Ini di Tengah-tengah Jam Sibukmu, Dijamin Konsentrasi dan Energimu Makin Bertambah!Sumber Gambar: collective-evolution.com

Coklat mengandung gula, lemak, vitamin, kafein, mineral esensial, antioksidan, feniletilamin dan kalori semuanya dapat bersatu untuk membuat fokusmu lebih baik. Tapi ingat ya, jangan terlalu makan banyak coklat. Nanti jadinya malah kamu terlalu bersemangat sampai tidak bisa tidur.

3. Kurma

Makan Ini di Tengah-tengah Jam Sibukmu, Dijamin Konsentrasi dan Energimu Makin Bertambah!Sumber Gambar: mosthdwallpapers.com

Buah kurma kaya akan serat dan gula tinggi yang dapat diserap cepat oleh tubuh. Kurma dipercaya sebagai sumber energi yang mampu meningkatkan stamina tubuh dan membuat tubuh kita tetap terjaga energinya. Kurma dikonsumsi juga saat buka puasa untuk mengembalikan kebugaran tubuh.

4. Teh Hijau

Makan Ini di Tengah-tengah Jam Sibukmu, Dijamin Konsentrasi dan Energimu Makin Bertambah!Sumber Gambar: homeremedyhacks.com

Teh hijau mengandung polifenol atau antioksidan alami yang sangat kuat. Polifenol yang terkandung dalam teh hijau berfungsi meningkatkan imunitas dan asam amino serta dapat meredakan stres serta depresi.

5. Brokoli

Makan Ini di Tengah-tengah Jam Sibukmu, Dijamin Konsentrasi dan Energimu Makin Bertambah!Sumber Gambar: bettycrocker.com

Brokoli sering disebut sebagai superfood atau makanan yang kaya akan sumber nutrisi bagi tubuh. Salah satu manfaat brokoli yaitu menjaga kesehatan saraf pusat sehingga dapat membuat fungsi otak lebih maksimal.

6. Apel

Makan Ini di Tengah-tengah Jam Sibukmu, Dijamin Konsentrasi dan Energimu Makin Bertambah!Sumber Gambar: pexels.com/ManuelJoseph

Apel bermanfaat untuk beberapa hal seperti kesehatan gigi, mengurangi resiko kanker, katarak, diabetes dan alzheimer. Apel juga kaya antioksidan yang berguna untuk meningkatkan kekebalan tubuh dan mengurangi perasaan depresi.

7. Kopi

Makan Ini di Tengah-tengah Jam Sibukmu, Dijamin Konsentrasi dan Energimu Makin Bertambah!Sumber Gambar: 89decibeles.com

Kafein yang terkandung dalam kopi dapat membantu untuk meningkatkan stamina dan membuat orang yang minum kopi merasa lebih segar. Kopi juga bisa meningkatkan mood dan membuat perasaan lebih bahagia.

Baca Juga: Ternyata, Ada 9 Benefit Minum Kopi Hitam, Lho!

8. Lemon

Makan Ini di Tengah-tengah Jam Sibukmu, Dijamin Konsentrasi dan Energimu Makin Bertambah!Sumber Gambar: livescience.com

Mencampurkan buah lemon ke dalam segelas air putih dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Lemon juga berperan baik untuk membantu memulihkan energi pada tubuh kita. Minum air lemon setiap pagi akan sangat baik untuk membangun energi kita agar lebih siap beraktivitas.

9. Oatmeal

Makan Ini di Tengah-tengah Jam Sibukmu, Dijamin Konsentrasi dan Energimu Makin Bertambah!Sumber Gambar: popsugar.com

Mengkonsumsi oatmeal untuk sarapan dapat menurunkan kolesterol dan dapat memperoleh energi yang cukup untuk beraktivitas. Oatmeal juga mengandung antioksidan yang baik bagi tubuh. Bagi yang punya masalah dengan usus, mengkonsumsi oatmeal bisa menjadi solusi yang bagus.

10. Bayam

Makan Ini di Tengah-tengah Jam Sibukmu, Dijamin Konsentrasi dan Energimu Makin Bertambah!Sumber Gambar: ummi-online.com

Selain sebagai sumber vitamin A, bayam juga mengandung kalsium, protein, folat, magnesium, dan serat. Bayam dapat membantu meningkatkan kesehatan otak kita. Selain itu bayam juga dapat menjaga kita dari anemia.

11. Telur

Makan Ini di Tengah-tengah Jam Sibukmu, Dijamin Konsentrasi dan Energimu Makin Bertambah!Sumber Gambar: ummi-online.com

Saat tubuh merasa capek setelah beraktivitas seperti olahraga, kamu bisa mengkonsumsi telur untuk mengembalikan energimu. Hal itu karena telur dapat memulihkan tenaga dengan cepat.

12. Pisang

Makan Ini di Tengah-tengah Jam Sibukmu, Dijamin Konsentrasi dan Energimu Makin Bertambah!Sumber Gambar: medisite.fr

Pisang adalah sumber energi yang baik untuk tubuh. Saat kita membutuhkan energi kita dapat mengkonsumsi pisang paling tidak dua buah. Selain itu pisang juga dapat meningkatkan sistem imun dalam tubuh kita.

13. Salmon

Makan Ini di Tengah-tengah Jam Sibukmu, Dijamin Konsentrasi dan Energimu Makin Bertambah!Sumber Gambar: advertising.gawker.com

Ikan salmon mengandung vitamin B6 sebagai salah satu gizi yang berfungsi untuk meningkatkan energi pada tubuh kita. Selain itu ikan salmon juga memberi manfaat bagi sistem saraf dan sistem imun serta kesehatan otot kita.

14. Tomat

Makan Ini di Tengah-tengah Jam Sibukmu, Dijamin Konsentrasi dan Energimu Makin Bertambah!Sumber Gambar: tookapic.com/KrzysztofPuszczyński

Tomat juga mengandung vitamin B6 dan zat besi yang dapat membantu kita menjaga fungsi otak, meningkatkan sistem imun, memberikan energi dan memperoleh konsentrasi yang baik. Kamu bisa menikmati buah tomat dengan diiris-iris dan diberi sesendok madu sebagai camilan.

15. Kwaci

Makan Ini di Tengah-tengah Jam Sibukmu, Dijamin Konsentrasi dan Energimu Makin Bertambah!Sumber Gambar: berrykitchen.com

Kwaci ternyata bukan sembarang camilah lho. Karena di dalam kwaci banyak terkandung gizi yang bermanfaat buat tubuh. Kwaci juga dapat menjadi makanan yang dapat meningkatkan mood agar lebih baik.

Nah, sudah tahu bukan makanan dan minuman apa saja yang bermanfaat untuk tubuhmu?

Baca Juga: 9 Makanan Sehat yang Ternyata Punya Dampak Buruk Buat Tubuh!

yummy-banner

Topik:

Berita Terkini Lainnya