Dear Anak Kost, Selalu Sediakan 5 Makanan Ini Agar Kamu Tetap Sehat!

Harganya terjangkau kok

Kamu yang mungkin sedang menjalani studi di luar daerah yang jauh dari orang tua. Tentunya kamu harus pintar-pintar dalam menjaga diri, termasuk kesehatan. Anak kos umumnya lebih suka mengonsumsi makanan yang murah tapi kurang sehat. Padahal, studimu bisa terganggu kalau kamu gampang sakit.

Sebenarnya kamu tetap bisa mendapatkan makanan sehat dengan harga terjangkau, kok. Makanan sehat akan membantu kamu menjaga daya tahan dan memenuhi nutrisi yang dibutuhkan tubuh. Dengan begitu, kamu bisa belajar dengan efektif. Ini dia makanan sehat yang sebaiknya  selalu ada di kosan kamu.

1. Telur

Dear Anak Kost, Selalu Sediakan 5 Makanan Ini Agar Kamu Tetap Sehat!onceuponachef.com

Makanan tinggi protein yang juga mengandung asam amino, antioksidan dan zat besi ini sangat bermanfaat bagi kesehatan. Makanan ini dapat kamu jadikan sebagai sumber protein yang murah dan mudah didapatkan. Cara memasaknya juga sangat mudah, cukup dengan merebus dengan air mendidih di panci, wajan, atau rice cooker. Selain itu, telur juga gampang diolah menjadi aneka hidangan yang lezat.

2. Susu

Dear Anak Kost, Selalu Sediakan 5 Makanan Ini Agar Kamu Tetap Sehat!www.thekitchn.com

Nutrisi dari susu sangat dibutuhkan bagi tubuh, jangan takut kamu bakal gemuk karena saat ini sudah sangat banyak susu low fat di pasaran. Berbagai riset membuktikan bahwa protein susu cukup besar di antaranya sebagai antioksidan, antikarsinogenik dan membangun otot tubuh.

3. Madu

Dear Anak Kost, Selalu Sediakan 5 Makanan Ini Agar Kamu Tetap Sehat!www.organicfacts.net

Nah, makanan yang satu ini sangat banyak manfaatnya di antaranya meredakan batuk, mencegah kanker, meningkatkan daya ingat, menyembuhkan luka, menghilangkan alergi dan banyak lagi. Sekarang madu banyak dapat kamu temukan di pasaran dengan harga yang terjangkau juga tentunya. Apalagi, madu itu makanan yang bisa disimpan lama.

4. Buah-buahan

Dear Anak Kost, Selalu Sediakan 5 Makanan Ini Agar Kamu Tetap Sehat!pixabay.com

Tidak mahal, buah-buahan seperti tomat, pisang, timun, jeruk, semangka dan pepaya kaya akan sumber vitamin dan antioksidan. Vitamin dalam tubuh berperan dalam metabolisme, sedangkan antioksidan dapat menghalau radikal bebas dan mencegah berbagai penyakit seperti kanker atau jantung koroner.

5. Roti atau Biskuit

Dear Anak Kost, Selalu Sediakan 5 Makanan Ini Agar Kamu Tetap Sehat!http://ninetydegrees.in

Roti/biskuit adalah makanan juga wajib ada, nih. Sebagai mahasiswa yang tugasnya banyak, kamu mungkin tidak sempat untuk masak, di pagi hari roti bisa menjadi pilihan untuk sarapan karena sarapan sangatlah penting sebelum memulai aktivitas. Dengan begitu, kamu bisa terhindar dari penyakit yang sering di derita anak kost, yaitu maag atau asam lambung yang biasanya diakibatkan karena telat makan.

Ayo, sediakan makanan dan minuman tersebut ya supaya studi kamu lancar tanpa harus sering-sering sakit, sehingga orang tua juga gak khawatir. 

Amey Unjuk Photo Writer Amey Unjuk

Student Today, Leader Tommorow

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

yummy-banner

Topik:

  • Paulus Risang

Berita Terkini Lainnya